Selamat Datang Di Official WebBlog PNPM Mandiri Perdesaan Kabupaten Tebo

Terjalnya Jalan Saat Verifikasi

     Dalam memperlancar kegiatan PNPM MPd TA 2014, maka seperti tahun sebelumnya Kecamatan Tebo Ilir wajib melaksanakan alur PNPM MPd yaitu MAD Sosialisasi yang dilaksanakan dikecamatan, Setelah itu maka Seluruh desa yang ikut berpartisipasi wajib melakukan Musyawarah desa seperti MD Sosialisasi, MD Khusus Perempuan dan MD perencanaaan. Setelah Alur-alur tersebut dijalani maka saatnya desa-desa yang ada dikecamatan tebo ilir untuk mengajukan usulan dari desa masing-masing dengan mengajukan proposal kegiataan fisik dan non fisik yang dibutuhkan desa tersebut sesuai hasil musyawarah yang telah dilakukan sebelumnya, setelah proposal tersebut  masuk di kecamatan maka tibalah saatnya Tim Verifikasi Beraksi, Verifikasi dibagi dalam beberapa tahap yakni :

1. Pembahasan Awal : Proposal yang telah masuk di cek kelengkapan administrasinya dan dibuatlah rekomendasi awal oleh Tim Verifikasi. Rekomendasi awal di Kirim Ke fasilitator Kabupaten untuk mendapatkan Rekomendasi  dari Tim Faskab,
2. Kunjungan Lapangan : setelah rekomendasi dari Pihak kabupaten selesai maka tim Verifikasi melakukan kunjungan kedesa-desa untuk melihat kecocokan  antara proposal dengan kondisi lapangan
3. Rekomendasi Akhir : Setelah kunjungan lapangan selesai maka dilakukan pembahasan  layak atau tidaknya usulan desa  masuk kedalam MAD Prioritas.

     Ada yang menarik ketika Tim Verifikasi dan rombongan melakukan kunjungan Lapangan. Pada hari pertama melakukan kunjungan walaupun hari sedikit mendung dan gerimis, tapi tak menyurutkan tekad Tim Verifikasi untuk turun kelapangan. Apalagi sambutan dari masyarakat yang ramah dan bersahabat membuat Tim Verifikasi semakin bersemangat. Tak terasa hari telah menjelang sore dan Tim Verifikasi telah kelelahan tiba-tiba ada suguhan masyarakat Berupa senyum hangat buah durian dan buah duku. Sambil menyantapi ramah-tamah yang disediakan maka dilakukan tanya jawab  antara masyarakat dan Tim Verifikasi mengenai usulan yang diajukanoleh masyarakat yang proposalnya telah diperiksa. Adapun usulan yang diajukan adalah jalan rabat beton yang panjangnya tidak tanggung-tanggung yaitu 2000 Meter, kerena jalan Rabat Beton ini sangat berfungsi untuk kemajuan perekonomian masyarakat setempat.

     Di hari berikutnya pun Tim verifikasi dilanjutkan ke desa Teluk Rendah Ulu  yang letaknya  menyebrangi sungai batang hari, untuk  menuju desa tersebut ada dua altenatif jalan yaitu satu agak jauh tapi melintasi jalan aspal, yang kedua agak dekat tetapi melewati jalan tanah dan agak sedikit terjal. Salah satu Tim Verifikasi mengusulkan untuk lewat jalan yang agak jauh tapi melintasi jalan aspal karena kalau melintasi jalan yang agak dekat tersebut kemungkinan jalan akan becek karena jalannya jalan tanah, tapi salah satu anggota Tim Verifikasi membantah kata Tim Verifikasi yang mengusulkan jalan yang agak jauh tersebut,  “ lebih baik kita jalan yang dekat saja, karena hari sudah siang, jalan itu tidak becek, kan sudah dua hari tidak hujan, lagian orang banyak yang lewat disana’’ ujarnya. Dikarenakan  diantara Tim Verifikasi yang lain dialah yang paling tua maka yang lain menyetujui saja apa yang dikatakan salah seorang Tim Verifikasi tersebut. dan perjalanan pun diawali dengan menyebrangi sungai batang hari, setelah sampai dipelabuhan sebrang kami pun mulai melanjutkan perjalanan. Awalnya perjalanan tersebut lumayan bagus, tapi beberapa waktu kemudian jalanan mulai  terjal dan berlumpur pun mulai ditempuh, jalan pertama masih bisa dilewati oleh Tim Verifikasi dengan baik, tetapi jalan berikutnya seperti nya tak memungkinkan kami  untuk menempuh jalan tersebut, bukan saja terjal dan berlumpur tapi air sangat banyak menggenangi jalan itu. Tetapi mau mundur rasa nya tak mungkin, karena kami sudah setengah jalan, cukup jauh dan sulit untuk mundur, sepertinya “ maju kena mundurpun lebih kena” mau tak mau kami pun menempuh jalan tersebut dengan semangat juang 45. Dan  akhirnya sampailah  rombongan Tim Verifikasi didesa yang di tuju.

Terjalnya Jalan Saat Verifikasi

Terjalnya Jalan Saat Verifikasi

Terjalnya Jalan Saat Verifikasi
     Tim Verifikasi pun beristirahat sejenak di rumah Kepala Desa tersebut untuk menghilangkan rasa letih setelah melewati jalan yang terjal dan berlumpur tersebut. setelah beristirahat sejenak Tim Verifikasi pun Melanjutkan Aktivitasnya hingga selesai untuk desa tersebut, dan perjalanan pun dilanjutkan untuk menuju Desa berikutnya. Untuk menuju desa berikutnya  kami harus kembali menyebrangi sungai batang hari lagi. Tim pun sedikit takut untuk menyebrangi sungai batang hari dari pelabuhan motor air itu, karena kemarin dikabarkan ada puluhan buaya yang timbul di sungai batang hari tersebut bertepatan pula di desa itu. Tetapi mengingat hari sudah  siang menjelang sore, maka mau tak mau Tim Verifikasi beserta rombonganpun menyebrangi sungai batang hari itu melewati pelabuhan air yang dikabarkan ada buayanya itu.

     Dan akhirnya sampai kami pun sampai di pelabuhan desa yang akan kami verifikasi terakhir untuk hari itu, semuanya mengucapkan  “ ALHAMDULILLAH, SAMPAI DENGAN SELAMAT “.  

Ditulis Oleh :
Susanti (FK Kecamatan Tebo ilir)

0 komentar: